Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Strategi Rekrutmen Yang Efektif Untuk Mendapatkan Karyawan Yang Berkualitas


Strategi Rekrutmen Yang Efektif Untuk Mendapatkan Karyawan Yang Berkualitas
image via freepik

Karyawan merupakan salah satu aset terpenting bagi perusahaan dan dapat diibaratkan sebagai kunci kesuksesan dari sebuah perusahaan. Dapatkah Anda bayangkan, bagaimana kondisi perusahaan jika karyawan yang bekerja di perusahaan Anda adalah karyawan yang kurang berkualitas dan tidak kompeten di bidangnya?

Tentu saja ini akan menjadi pikiran dan beban untuk Anda, karena mereka tidak dapat menjalankan perkerjaan sesuai dengan fungsinya dengan baik. Itulah alasannya, mengapa merekrut dan mempekerjakan karyawan yang memiliki kualitas baik dan kompeten dalam bekerja, merupakan hal yang sangat penting bagi Anda.

Memang, untuk mendapatkan karyawan yang berkualitas dan berkompeten tidaklah mudah, bahkan terkesan sangat sulit dalam beberapa kondisi. Strategi merekrut karyawan baru dapat dilakukan dengan mudah jika ada banyak kandidat yang ingin bergabung dengan perusahaan Anda. 

Akan tetapi sebaliknya, merekrut karyawan baru juga bisa menjadi hal yang sangat sulit jika yang Anda inginkan adalah seorang kandidat yang berpengalaman dan termasuk dalam kualifikasi top employee. Ada banyak sekali faktor non teknis yang perlu menjadi pertimbangan bagi Anda.

Berikut ini adalah strategi rekrutmen yang efektif untuk mendapatkan karyawan yang berkualitas ( top employee) sebagai karyawan baru di perusahaan Anda, antara lain:

1. Bergabung pada acara job fair (Bursa kerja), untuk memikat minat calon karyawan berpengalaman agar mau bergabung di perusahaan Anda. Dengan bergabung di acara job fair tersebut maka besar kemungkinan banyak karyawan berkualitas yang tertarik untuk bergabung dengan perusahaan Anda.

2. Menawarkan insentif tambahan dan fasilitas khusus, selain gaji yang kompetitif tentunya. Sebagai contoh misalnya dengan menawarkan fasilitas khusus bagi pelamar berkualitas seperti bonus tahunan, ruangan kerja yang lengkap, akses wifi gratis, makan siang gratis, uang transport dan lain sebagainya. Tawaran tersebut dapat dicantumkan dalam informasi lowongan kerja yang telah Anda buat sebelumnya, sehingga dapat menarik minat para kandidat yang memang benar-benar Anda cari dan Anda inginkan.

3. Mengundang kembali calon karyawan yang sudah pernah bekerja di perusahaan Anda sebelumnya. Karyawan yang dimaksud disini adalah mereka yang pernah mengundurkan diri secara baik-baik karena alasan pribadi. Dengan menghubungi mereka bisa saja mereka tertarik untuk bergabung kembali dengan perusahaan Anda.

4. Mengajak serta karyawan yang ada di perusahaan Anda untuk mencari kandidat yang berkualitas. Mereka bisa merekomendasikan teman atau koleganya yang berkualitas dan kompeten untuk bergabung dengan perusahaan Anda. Cara ini dalam beberapa kasus kadang sangat efektif, khususnya dalam menjaring kandidat yang berasal dari almamater yang sama dengan karyawan Anda.

5. Membangun reputasi perusahaan sebaik mungkin. Pastikan perusahaan Anda benar-benar dalam keadaan yang sehat baik secara finansial maupun secara sistem. Hal ini bisa menjadi daya tarik bagi mereka untuk bergabung dengan perusahaan Anda.

6. Bersikap ramah kepada semua kandidat yang melamar kerja di perusahaan Anda, terlepas apakah mereka akan diterima atau tidak. Mengapa hal ini penting? Karena citra perusahaan Anda berada ditangan pelamar-pelamar tersebut. Jika Anda tidak ramah kepada salah satu dari mereka, maka mereka bisa saja kemudian menjelek-jelekkan perusahaan Anda di luar kepada orang lain atau kepada pelamar yang lainnya.

7. Menunjukkan reputasi dan lingkungan perusahaan yang kondusif kepada kandidat top employee. Salah satu contoh, misalnya dengan menggunakan visual atau video agar tampak lebih menarik untuk menunjukkan bagaimana situasi perusahaan Anda. Hal ini bisa saja membuat mereka terkesan dan akhirnya tertarik untuk bergabung dengan perusahaan Anda.

8. Menciptakan lingkungan kerja yang harmonis. Hal ini bisa Anda ungkapkan kepada mereka, agar mereka tertarik untuk bergabung. 

STRATEGI MEREKRUT KARYAWAN BARU YANG BERKUALITAS DAN KOMPETEN 


Strategi Rekrutmen Yang Efektif Untuk Mendapatkan Karyawan Yang Berkualitas
image via freepik

Ingat satu hal yang sangat penting untuk Anda perhatikan baik - baik. Ketika Anda melakukan proses rekrutmen karyawan baru, jangan sekali - sekali  Anda memutuskan untuk mempekerjakan seorang karyawan hanya karena kasihan kepada mereka. Hal ini bisa menjadi bumerang untuk Anda di kemudian hari.

Berikut ini adalah 3 (tiga) strategi yang perlu Anda perhatikan dan Anda praktekkan ketika melakukan proses rekrutmen karyawan, sebelum memutuskan untuk mempekerjakan karyawan mereka di perusahaan Anda, antara lain:

1. Melihat Latar Belakang Pendidikan Dan Pengalaman Kerja Mereka

Bagi Anda yang membutuhkan seorang karyawan untuk posisi yang cukup penting dan berpengaruh didalam perusahaan, maka sangat disarankan untuk menyeleksi calon karyawan yang telah mengajukan lamaran pekerjaan dengan terlebih dahulu melihat latar belakang pendidikan dan juga pengalaman kerja yang dimiliki oleh mereka. 

Meskipun pada kenyataannya, pengalaman kerja dan latar belakang pendidikan tinggi tidak sepenuhnya bisa menjamin karyawan tersebut akan dapat bekerja secara maksimal. Tetapi paling tidak, untuk karyawan yang memiliki latar belakang pendidikan rendah serta minim pengalaman kerja biasanya tidak akan mampu untuk bekerja pada posisi yang lebih tinggi dan posisi yang membutuhkan keahlian khusus.

2. Melakukan Tes Kompetensi Sesuai Bidang Yang Di Butuhkan

Meskipun kandidat yang telah mengajukan permohonan untuk menjadi karyawan di perusahaan Anda berasal dari universitas ternama, hal itu bukan jaminan kalau mereka pasti memiliki kemampuan yang baik dalam bidang tersebut. Oleh karena itu, Anda dapat melakukan beberapa tes kompetensi bidang kepada mereka untuk mengetahui dan mengukur seberapa dalam pengetahuan dan keahlian mereka. Alasannya sangat jelas, karena kecakapan dalam setiap bidang pekerjaan, akan sangat berpengaruh kepada kinerja dan perkembangan perusahaan Anda nantinya.

3. Jangan Merekrut Karyawan Hanya Karena Mengenalnya 

Anda bisa saja dengan mudah untuk merekrut karyawan yang telah Anda kenal, namun dengan catatan bahwa mereka memang memiliki kemampuan yang cukup dan sesuai dengan kebutuhan perusahaan Anda. Jika Anda mempekerjakan mereka padahal Anda sendiri telah mengetahui bahwa mereka sebenarnya kurang kompeten dan berkualitas pada bidang tersebut maka justru akan berdampak buruk untuk perusahaan Anda di masa depan.

Dalam proses rekrutmen karyawan baru, sangat disarankan untuk memperhatikan dan menerapkan strategi merekrut karyawan seperti yang telah diuraikan di atas. Jika Anda merekrut karyawan baru secara asal-asalan, maka bisa jadi Anda  justru akan mendapatkan karyawan yang tidak berkualitas dan tidak kompeten di bidangnya, sehingga perusahaan Anda juga yang akan mendapatkan dampak buruk dimasa depan.

Itulah uraian artikel tentang Strategi Rekrutmen Yang Efektif Untuk Mendapatkan Karyawan Yang Berkualitas. Semoga artikel ini bermanfaat untuk Anda.

Post a Comment for "Strategi Rekrutmen Yang Efektif Untuk Mendapatkan Karyawan Yang Berkualitas"