Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Tips Cara Cepat Di Terima Kerja Kurang Dari Sebulan


Tips Cara Cepat Di Terima Kerja Kurang Dari Sebulan
image : pixabay

Kali ini saya akan membagikan kepada anda mengenai Tips Cara Cepat Di Terima Kerja Kurang Dari Sebulan . 
Tips ini berguna bagi anda terutama yang sedang mencari pekerjaan dan belum mendapatkan respon positif dari perusahaan yang anda lamar, atau bagi anda yang ingin pindah tempat kerja untuk mendapatkan income yang lebih baik dari perusahaan sebelumnya.
Pada dasarnya, salah satu cara paling efektif untuk meningkatkan penghasilan atau income anda adalah dengan berpindah kerja ke perusahaan yang mau memberikan gaji lebih kepada anda. 

Dengan berpindah kerja terbuka peluang untuk bernegosiasi dengan perusahaan yang baru mengenai berapa gaji yang layak anda terima. Tentu saja anda bisa memberikan kemampuan anda dan juga pengalaman anda sebagai bahan untuk bernegosiasi.

Namun ketika anda memutuskan untuk berpindah profesi atau pekerjaan, anda perlu mempersiapkan nya secara matang. Mengapa ?

Jika anda adalah seorang lajang hal ini tentu bukan masalah yang besar dan perlu di khawatirkan, tetapi jika anda sudah berkeluarga tentu hal ini patut menjadi pertimbangan. Jangan sampai keluarga kehilangan income karena biaya hidup juga harus di penuhi. Pastikan bahwa keluarga anda aman sampai dengan saat anda mendapatkan pekerjaan yang sesuai dengan pilihan anda.

Berikut adalah beberapa tugas dan hal yang harus anda lakukan untuk mempersiapkan proses mendapatkan pekerjaan impian anda, yaitu :
  • Perbaharui segera CV anda.
  • Perbaharui segera Resume anda. Fokuskan secara detail apa kemampuan anda dan kemampuan apa yang membedakan diri anda dengan pelamar yang lain. Menonjolkan secara spesifik kemampuan anda akan memperbesar peluang anda untuk posisi yang akan anda lamar.
  • Buat sebuah perencanaan yang matang.
Setelah itu anda bisa mencoba beberapa tips yg bisa mempercepat proses anda untuk mendapatkan pekerjaan yang baru secara cepat bahkan kurang dari 1 bulan sebagai berikut :

(1). Fokuskan Diri Anda Pada Kualitas

Anda bisa mengirimkan puluhan bahkan ratusan lamaran kerja ke beberapa perusahaan. Tapi apakah semuanya memberikan respon terhadap lamaran anda ? Tidak bukan ? Mengapa ?

Sebaiknya anda tahu bahwa setiap perusahaan hanya akan memproses lamaran yang sesuai dengan kriteria dan kebutuhan mereka. Jadi tugas anda adalah fokus pada kriteria yang sesuai dengan kemampuan anda. 

Dan cobalah untuk melamar hanya pada posisi yang memang sesuai kemampuan anda. Mulailah mencari informasi dan memperdalam pengetahuan anda tentang informasi mengenai posisi yang anda lamar dan banyak hal lainnya. Jangan sampai anda sendiri lupa posisi apa yang anda lamar.

(2).Tetap Teratur Dengan Catatan Anda

Rencana anda dalam mencari pekerjaan dapat berubah menjadi kacau ketika Anda sendiri lupa dan tidak ingat posisi apa dan di perusahaan mana yang telah Anda lamar serta dengan siapa Anda bicara sebelumnya. 

Jika anda mengirimkan lamaran anda ke banyak perusahaan maka hal tersebut bisa saja terjadi. Buatlah sebuah catatan khusus mengenai perusahaan mana, posisi apa, dan tanggal berapa Anda pernah mengirimkan lamaran pekerjaan tersebut. 

Catatan tersebut akan sangat membantu diri Anda untuk melakukan follow up terhadap setiap lowongan yang Anda lamar.

(3). Jika Anda ingin mendapatkan pekerjaan kurang dari 1 bulan maka Anda harus bersikap pro-aktif dan jangan hanya duduk menunggu tawaran kerja datang. 

Jika 2 dua minggu anda belum mendapat kabar sejak anda mengirimkan lamaran maka coba hubungi perusahaan untuk memastikan Anda apakah mereka sudah menerima resume Anda. Cara ini akan membantu resume Anda lebih cepat dibaca oleh HRD perusahaan.

(4). Gunakan Media Sosial

Media sosial merupakan media yang mempermudah Anda untuk membangun hubungan, termasuk dengan perusahaan tempat anda melamar. Dengan aktif di media sosial akan membuat nama Anda familiar dengan manajer sosial media perusahaan serta Anda dapat mengetahui lebih jauh mengenai budaya dan nilai perusahaan yang Anda lamar.

Untuk mendapatkan pekerjaan baru dalam waktu kuran dari 1 bulan membutuhkan fokus dan kerja keras. Dengan mengikuti beberapa tips dan langkah diatas maka Anda dapat menempatkan energi Anda di tempat yang tepat untuk mendapatkan pekerjaan impian dalam waktu yang cepat.

Terima kasih atas kunjungan anda ke blog saya.

Post a Comment for "Tips Cara Cepat Di Terima Kerja Kurang Dari Sebulan"