Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Serba Serbi Integritas

Daftar Isi

Serba Serbi Integritas

Ketika kita mendengar istilah integritas mungkin kita akan bertanya-tanya akan maksud dari integritas itu sendiri. tak jarang kita juga masih membuka kamus untuk mengetahui arti sebenarnya dari sebuah integritas. Pada dasarnya, integritas memiliki beragam arti yang bisa kita gunakan sesuai dengan masalah yang kita angkat.

Apa itu Integritas?

Jika bahasan yang diangkat mengenai masalah yang berkaitan dengan pribadi ataupun karakter dari seseorang, maka integritas bisa didefinisikan sebagai cara untuk mengenali maupun mengetahui kemampuan diri. Ataupun masalah integritas tersebut bisa diartikan sebagai suatu teknik untuk menilai seberapa besar kemampuan kita.

Yang membedakan mengenai integritas dan istilah yang lain dalam hal ini adalah dalam integritas kita berupaya mengetahui dan mengenal diri kita sendiri agar mampu memaksimalkan segala potensi yang ada pada diri kita. 

Hal tersebut akan memiliki makna yang berbeda jika kondisi tersebut bukan berasal dari diri kita sendiri, melainkan berasal dari penilaian orang lain. Sehingga dalam hal ini dibutuhkan pemahaman yang mendalam atas diri kita pada diri kita sendiri.

Jika dipahami secara mendalam, integritas tersebut perlu dilakukan. Bagaimanapun juga, seseorang tidak mungkin mampu mengubah dirinya jika dia tidak mengetahui akan kondisi kehidupannya. Sehingga upaya pengenalan diri sendiri yang sering disebut sebagai integritas tersebut sudah sewajarnya harus dilakukan.

Bayangkan saja, jika seseorang tidak mempunyai integritas maka yang terjadi adalah kebimbangan dan rasa tidak percaya diri yang muncul pada dirinya. Tidak bisa kita pungkiri, dalam kehidupan ini tidak ada orang yang sempurna. Yang pastinya memiliki beragam kelebihan dan kekurangan yang secara nyata memang harus kita terima.

Dalam hal ini sangat dibutuhkan peran dari integritas. Di mana ketika kita mengetahui beragam kekurangan dan kelebihan yang kita miliki maka secara maksimal kelebihan tersebut bisa dimaksimalkan. Sedangkan kekurangan yang dimiliki dapat diatasi secara bijaksana dan diminimalisasi agar bisa menjadi suatu kelebihan.

Ketika kita melihat kamus lebih jauh lagi maka integritas tidak hanya sekadar diartikan sebagai cara pandang atau cara mengenali diri sendiri. Akan tetapi lebih dari itu, integritas merupakan suatu misi atau tujuan bersama untuk mampu tumbuh dan berkembang.

Dengan adanya integrasi tersebut, diharapkan akan muncul tujuan bersama yang pada akhirnya bisa tercapai hal yang dicita-citakan. Hal tersebut penting untuk dilakukan karena tanpa adanya integritas dari masing-masing individu maka tidak akan dicapai suatu kesepakatan tujuan.

Memang dalam kacamata suatu perusahaan, integritas tersebut penting untuk dilakukan. Karena tanpa adanya sebuah integritas, orang akan malas melakukan kewajiban yang seharusnya mereka lakukan sehingga semua pekerjaan yang mereka lakukan akan terasa terpaksa dan tidak keluar dari hati nurani mereka.

Bisa kita bayangkan saja jika ketiadaan integritas pada suatu perusahaan benar-benar terjadi. Maka kualitas dari tiap-tiap individu dalam upaya meningkatkan tujuan perusahaan akan lebih sulit untuk tercapai. Besar kemungkinan mereka hanya mau bekerja jika pimpinan mereka sedang ada di perusahaan. Namun, mereka akan enggan untuk bekerja lebih serius ketika tidak ada siapapun yang mengawasi mereka.

Dalam hubungannya dengan integritas tersebut, tidak hanya bisa dilihat dari kaca mata karyawan sebagai individu yang bekerja keras dan mengabdikan diri pada perusahaan. Akan tetapi lebih dari itu, integritas merupakan suatu upaya untuk mewujudkan misi bersama guna kemajuan bersama.

Oleh karena itu, untuk mewujudkan integritas tersebut dibutuhkan peran aktif dari perusahaan. Perusahaan tidak dapat menuntut begitu saja atas segala masalah yang berhubungan dengan integritas karyawannya. Karena diakui ataupun tidak, terdapat hubungan yang lurus antara kepedulian perusahaan dengan integritas para karyawan. Sehingga dalam hal ini dibutuhkan kerjasama dari kedua belah pihak.

Pentingnya Integritas

integritas

Sebelumnya sudah dipaparkan mengenai arti integritas, baik yang berkaitan dengan individu sebagai upaya untuk mengenal dan menilai diri sendiri dan makna integritas yang digunakan sebagai wujud tanggung jawab atau rasa memiliki perusahaan. Bisa disimpulkan bahwa integritas tersebut memiliki sebuah arti yang mendalam dan perlu untuk dilakukan.

Berkaitan dengan definisi yang utama maka integritas tersebut penting untuk dilakukan guna meningkatkan kualitas diri. Karena sebagaimana yang disebutkan di awal, tanpa adanya suatu integritas maka kecil kemungkinan seseorang bisa memperbaiki dirinya menjadi lebih baik. Karena diakui maupun tidak, orang yang tidak mengenal dirinya secara baik akan lebih sulit untuk berkembang.

Hal tersebut dikarenakan mereka tidak mengetahui tindakan terbaik yang harus dilakukan untuk meningkatkan kualitas diri mereka. Sehingga ada yang mengatakan hal terburuk yang terjadi pada diri seseorang adalah ketika dia tidak mengenal akan dirinya sendiri.

Hal tersebut terjadi karena dia dianggap tidak mampu mengambil hikmah atas setiap masalah yang terjadi pada dirinya. Sehingga kecil kemungkinan dia bisa berubah ketika dia tidak menyadari berbagai macam kekurangan yang ada pada dirinya.

Oleh karena itu, selain dari sebuah integritas, dibutuhkan juga kritik atau pendapat dari orang lain dalam meningkatkan kualitas hidup kita. Sehingga kita tidak hanya terpaku pada persepsi pribadi kita, melainkan juga mendengar pendapat dari orang lain.

Namun, yang perlu diperhatikan di sini bahwa tidak mungkin semua orang akan menyukai Anda. Sehingga Anda harus benar-benar bisa menyaring setiap kritik dan saran yang ada pada diri Anda. Sehingga Anda bisa tetap berkembang sesuai dengan arah tujuan hidup Anda.

Memang jika tidak mempunyai tujuan dan konsep yang jelas mengenai kehidupan maka akan besar kemungkinan Anda hanya terombang-ambing terbawa arus yang tidak jelas. Sedangkan jika integritas dikaitkan dengan masalah yang lebih luas yang berkenaan dengan masa depan atau kelangsungan suatu perusahaan, maka integritas tersebut merupakan sebuah ujung tombak untuk mencapai kesuksesan perusahaan.

Integritas tersebut tidak bisa berdiri sendiri, pastinya dibutuhkan kerja sama pada semua pihak yang berkepentingan. Seperti yang sudah diulas di awal, dibutuhkan integritas yang tinggi dari tiap-tiap karyawan. Agar perusahaan bisa terus maju dan berkembang sesuai dengan yang dicita-citakan.

Dan yang paling penting, integritas tersebut tidak hanya muncul ketika karyawan tersebut diawasi. Namun lebih dari itu, integritas akan nampak setiap saat yang bisa terlihat dari keseriusan karyawan dalam memajukan perusahaan. Sehingga untuk mewujudkan integritas tersebut diperlukan kerjasama yang solid antara seluruh bagian perusahaan.

Tahapan untuk Mencapai Integritas

Proses untuk mencapai integritas tersebut bukanlah sebuah proses yang mudah dan instan. Akan tetapi, dibutuhkan keseriusan dan kerja keras dari tiap-tiap individu untuk mampu mewujudkan apa yang dicita-citakan. Dan yang pastinya, harus selalu diingat bahwa untuk mampu mencapai hal yang dicita-citakan tersebut, akan ada berbagai macam godaan yang harus dilalui.

Namun, ketika kita mempunyai sebuah integritas maka akan bisa lebih fokus menghadapi berbagai macam masalah. Karena secara sadar sudah mengetahui kelebihan dan kekurangan yang dimiliki.

Sementara tahapan yang perlu dicapai untuk lingkup suatu perusahaan guna mewujudkan integritas adalah diperlukan peran seluruh komponen perusahaan. Khususnya, pada pimpinan dan bagian HRD. Karena bagaimanapun juga, kualitas pimpinan dalam suatu perusahaan akan memberikan pengaruh bagi suasana dan kelangsungan perusahaan.

Selain itu, dalam menciptakan integritas tersebut diperlukan peran HRD yang handal. Yang dengan segala inovasinya mampu meningkatkan integritas dari setiap karyawan. Sehingga dengan adanya integritas yang baik, visi misi dari perusahaan akan lebih mudah tercapai. Ditambah lagi dengan adanya integritas tersebut akan mempermudah terjadinya sebuah solidaritas. Yang pada akhirnya akan memberikan kemudahan dalam penyatuan visi dan misi perusahaan.  

Itulah sekelumit artikel tentang Serba Serbi Integritas, semoga berguna dan bermanfaat untuk para pembaca semua.

Post a Comment for " Serba Serbi Integritas "